Total Tayangan Halaman

Minggu, 06 April 2008

Pulau Sempu, Malang juga punya laguna

Hari Rabu tanggal 5 September 2007, seminar proposalku. Aku bersama empat orang temanku berencana pergi ke pulau Sempu. Kapan lagi bisa bersama-sama ke suatu tempat kalau tidak sekarang, nanti keburu lulus, kata seorang teman. Akhirnya Jam 2 sore kami berangkat, namun kami harus pergi ke rumah teman dulu di Tumpang, Kris namanya. Aku berangkat bersama Ahmad, Dedy, Azwar, dan Kris.
Sebelum menyebrang ke Pulau Sempu, kami harus ke pantai Sendang Biru. Menyewa perahu dan menitipkan sepeda di salah satu rumah nelayan setempat. Sebelum menyebrang, rombongan juga harus melapor dulu ke petugas pengawas karena pulau sempu adalah pulau cagar alam. Akhirnya kami menyebrang ke pulau Sempu sekitar jam 6 sore dengan sewa perahu sebesar 75 ribu antar jemput. Tujuan kami di Pulau Sempu adalah Segara Anak, sebuah danau air asin yang berpasir putih.

Untuk menuju ke Segara Anak, kami harus turun di Teluk Semut, dan melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki kira-kira dengan waktu tempuh 45 menit.
Akhirnya sampai juga di Segara Anak, awalnya sempat ragu apa benar kami sudah sampai karena tak seorangpun dari kami yang pernah ke Pulau Sempu. Pada waktu itu ada beberapa teman sesama petualang sudah mendirikan kamp. Kami tidak sempat berkenalan kerena sudah malam. Tidak terlihat apa-apa di malam hari, sangat gelap, sangat alami, hanya terdengar suara ombak.

Keesokannya baru semuanya bisa terlihat jelas. Tempat yang sangat indah, pasir putih dan suasana yang masih benar-benar alami. Suara ombak di mana-mana. Pagi itu, kami mendapat sebuah kejutan, salah satu kelompok kamp ternyata adalah kakak senior kami sendiri, Horti 2002. kami sempat bermain futsal bersama dan berkeliling sebentar.
Namun sayang, kami hanya punya waktu sebentar di Pulau ini. Kami jam 9 pagi sudah harus segera berkemas. Sedih juga cepat-cepat meninggalkan Pulau dan berharap suatau saat bisa kembali dan tinggal lebih lama.
Harapan kami semoga Pulau ini dijaga kelestariannya, jangan diusik sedikitpun. Jangan sampai ada ekploitasi apapun di Pulau ini. Saya harap Pemerintah Kabupaten Malang tetap menjadikan Pulau Sempu sebagai Cagar Alam. Jarang ada Pulau seindah Sempu..